Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 16 Maret 2014

Friendship, As You Get Many Friends

Hidup ini tidak sendiri, sama dengan postulatnya om aris toteles, manusia adalah makhluk sosial, makhluk yang tidak dapat hidup tanpa bantuan dan dukungan dari yang lain. Dalam menjalani kehidupan ini, kita pasti membutuhkan orang-orang terdekat untuk dijadikan teman sebagai tempat berbagi hal yang membahagiakan, kesedihan, duka, tangisan, kasih sayang, dan yang lainnya. Sebenarnya apa sih persepsi anda mengenai dua kata ini: sahabat/teman dan persahabatan?

Melalui postingan ini, gue juga mau berbagi tentang "the meaning of friend and friendship". Menurut laki-laki peraih medali perunggu di KPI tahun 2012 ini, sahabat adalah seseorang yang datang menghampiri anda ketika seluruh dunia meninggalkan anda. Sedangkan persahabatan adalah bentuk kesatuan dari sahabat-sahabat yang sudah diikat melalui ikatan hati ke hati.

Nah, dalam dunianya persahabatan itu sendiri, terkadang kita menemukan problem yang dapat memutuskan ikatan sahabat itu, terlebih lagi ketika bertentangan kepentingan yang dimiliki, ego, sifat, agama, dll. "Lalu bagaimana caranya agar tetap bisa menjaga ikatan persahabatan kalau bisa sampai kakek nenek sekaligus menghargai antar sesama teman?" "Dengan membayangkan hidup tanpa mereka" simple kan!!  ^^

By: Laki-laki minus 1,5

0 komentar:

Posting Komentar